Daftar Skuad Yaman U20 di Kualifikasi AFC 2025, Nomor & Asal Klub

Kompetisi di Grup F untuk merebut tiket ke Piala Asia U20 2025 diprediksi akan berlangsung ketat, di mana Yaman menjadi pesaing kuat bagi tuan rumah Indonesia.

Skuad Timnas Yaman U20 berpotensi menjadi tantangan serius bagi Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Asia U20 2025 yang akan diselenggarakan di Jakarta pada 25-29 September 2024.

Berdasarkan profil tim Yaman U20, mereka pernah menahan imbang Arab Saudi 2-2 di kandang Arab Saudi pada Juli 2024. Selain itu, Yaman berhasil mengalahkan Oman dengan skor 3-1 dalam pertandingan Piala WAFF atau WAFF Championship U19 2024 yang berlangsung di Arab Saudi.

Dalam kualifikasi Piala Asia U20 2025, Yaman tergabung di Grup F bersama Indonesia sebagai tuan rumah, Timor Leste, dan Maladewa. Seluruh pertandingan di grup ini akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

ADVERTISEMENT

Pada laga perdana, Rabu, 25 September 2024, Indonesia U20 akan menghadapi Maladewa U20 pukul 19.30 WIB, sementara di hari yang sama Yaman U20 akan berhadapan dengan Timor Leste pada sore harinya.

Pertandingan matchday kedua digelar pada Jumat, 27 September 2024, dengan Yaman U20 melawan Maladewa U20 pada sore hari, dan Indonesia U20 berduel melawan Timor Leste U20 pada pukul 19.30 WIB.

Kompetisi di Grup F untuk merebut tiket ke Piala Asia U20 2025 diprediksi akan berlangsung ketat, di mana Yaman menjadi pesaing kuat bagi tuan rumah Indonesia. Meski begitu, Timor Leste juga tidak boleh diremehkan.

ADVERTISEMENT

Daftar Pemain Yaman U20 di Kualifikasi AFC 2025

Berikut daftar Skuad Yaman U20 di Kualifikasi AFC 2025. Nomor & Asal Klub

Kiper

No. Nama Pemain Asal Klub
1 Bassam Saleh Al-Wehda SC (Yemen)
22 Abdulrahman Al-Raimi Shab Sports Club Sana’a
23 Osamah Mokref Fahman SCC

Bek

No. Nama Pemain Asal Klub
3 Hasan Ayash Al-Hilal Al-Sahili
15 Gamil Al-Dubai May 22 Sana’a
4 Mohammed Al-Qashmi Fahman SCC
14 Mahmoud Saleh Bin Agag Al-Tadamon Mukalla
2 Faisal Maroof Al-Tilal SC
5 Emad Al-Godaimah May 22 Sana’a
Baca Juga:  Cara Nonton Persib Bandung vs Thai Port FC AFC Champions League Two | Jadwal & Live Streaming

Gelandang

No. Nama Pemain Asal Klub
6 Hasan Al-Kawmani Al-Wehda SSC (Yemen)
12 Osamah Al-Matari Al-Yarmuk Al-Rawda
13 Hesham Balabl Al-Tilal SC
16 Zakaria Taftoof Al-Ahli Club Sana’a
17 Ahmed Al-Sowadi Al-Yarmuk Al-Rawda
18 Mohammed Ebrahim Al-Wehda SC (Yemen)
19 Mohammed Al-Shami Tidak dikenal
8 Ala’a Al-Deen Karbala’a FC

Penyerang

No. Nama Pemain Asal Klub
7 Mohammed Mahdi Fahman SCC
11 Mohammed Al-Dambar Fahman SCC
21 Gassem Al-Sharafi Al-Wehda SSC (Yemen)
20 Hamzah Mahross Al-Ahli Taizz SC
9 Ammar Al-Qubati Al-Ahli Club Sana’a
10 Abdulrahman Al-Shami Al-Wehda SSC (Yemen)

Jadwal Timnas Yaman U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025:

25 September 2024

  • Timnas Indonesia Vs Maladewa
  • Yaman Vs Timor Leste

27 September 2024

  • Maladewa Vs Yaman
  • Timor Leste Vs Timnas Indonesia

29 September 2024

  • Timnas Indonesia Vs Yaman
  • Timor Leste Vs Maladewa
ADVERTISEMENT

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU

TERPOPULER