Panahan di Olimpiade Paris 2024: Jadwal Lengkap Pertandingan, Siaran Langsung & Daftar Tim

Cabang olahraga panahan memiliki sejarah yang gemilang di Olimpiade, termasuk perolehan medali perak pada Olimpiade Seoul 1988 yang dipersembahkan oleh Kusuma Wardhani, Nurfitriyana Salim, dan Lilis Handayani.

Panahan di Olimpiade Paris 2024. Jadwal cabang olahraga panahan di Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung pada Kamis, 25 Juli hingga Minggu, 4 Agustus di Esplanade des Invalides, Paris, Prancis.

Cabang olahraga panahan memiliki sejarah yang gemilang di Olimpiade, termasuk perolehan medali perak pada Olimpiade Seoul 1988 yang dipersembahkan oleh Kusuma Wardhani, Nurfitriyana Salim, dan Lilis Handayani.

Menyongsong Olimpiade Paris 2024, timnas panahan Indonesia telah berangkat lebih awal, tepatnya pada Minggu (14/7), untuk melakukan aklimatisasi terkait suhu, cuaca, dan iklim sebelum berlaga pada 25 Juli mendatang.

ADVERTISEMENT

Pada Olimpiade Paris 2024 sendiri, Indonesia memiliki empat wakil untuk cabang olahraga panahan. Empat wakil atlet panahan Indonesia tersebut antara lain Arif Dwi Pangestu, Diananda Choirunisa, Rezza Octavia, dan Syifa Nur Afifah Kamal.

Tiket Olimpiade Paris 2024 diraih atlet panahan putra Indonesia, Arif Dwi Pangestu usai lolos di World Archery Championship 2023 di Berlin, Jerman yang digelar sejak 31 Juli hingga 6 Agustus 2023.

Dalam ajang itu, Arif Dwi Pangestu berhasil mengalahkan juara dunia asal Korea Selatan, Kim Woo Jin. Kim Woo Jin sendiri merupakan atlet panahan putra asal Korea Selatan yang juga juara bertahan World Archery Championships.

ADVERTISEMENT

Sementara atlet panahan Indonesia, Diananda Choirunisa memastikan tiketnya ke Olimpiade Paris 2024 setelah meraih prestasi gemilang di Asian Games 2023. Keberhasilan ini ditandai dengan perolehan medali perunggu dalam nomor recurve mixed team bersama Riau Ega Agata Salsabila di Hangzhou.

Siaran Langsung & Live Streaming Olimpiade Paris 2024

Jadwal lengkap Olimpiade Paris 2024 yang digelar di Paris, Prancis, pada 26 Juli-11 Agustus 2024. Siaran langsung dan live streaming semua pertandingan setiap cabang olahraga pada Olimpiade Paris 2024 bisa disaksikan melalui kanal SCTV, MOJI TV, dan Vidio.

Baca Juga:  Ons Jabeur Umumkan Mundur dari Olimpiade Paris 2024

Tak terkecuali pertandingan cabang panahan pada yang akan berlangsung di Esplanade des Invalides, Paris, Prancis pada Kamis, 25 Juli hingga Minggu, 4 Agustus 2024.

ADVERTISEMENT

Daftar Wakil Atlet Panahan Indonesia di Olmpiade Paris 2024

Berikut daftar wakil atlet panahan Indonesia yang akan berpartisipasi pada kejuaraan Olimpiade Paris 2024 cabang panahan.

Jadwal Lengkap Pertandingan Panahan di Olimpiade Paris 2024

Berikut adalah jadwal lengkap cabang olahraga panahan di Olimpiade Paris 2024.

Kamis, 25 Juli 2024

  • 14.30 WIB: Babak pemeringkatan individu putri
  • 19.15 WIB: Babak pemeringkatan individu putra

Minggu, 28 Juli 2024

  • 14.30 WIB: Babak eliminasi 1/8 tim beregu putri
  • 19.15 WIB: Babak perempat final tim beregu putri
  • 20.47 WIB: Babak semifinal tim beregu putri
  • 21.48 WIB: Perebutan medali perunggu tim beregu putri
  • 22.11 WIB: Final tim beregu putri

Senin, 29 Juli 2024

  • 14.30 WIB: Babak eliminasi 1/8 tim beregu putra
  • 19.15 WIB: Babak perempat final tim beregu putra
  • 20.47 WIB: Babak semifinal tim beregu putra
  • 21.48 WIB: Perebutan medali perunggu tim beregu putra
  • 22.11 WIB: Final tim beregu putra

Selasa, 30 Juli 2024

  • 17.00 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putra
  • 17.26 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putri
  • 17.52 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putra
  • 18.05 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putri
  • 22.45 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putra
  • 23.11 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putri
  • 23.37 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putra
  • 23.50 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putri

Rabu, 31 Juli 2024

  • 17.00 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putra
  • 17.26 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putri
  • 17.52 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putra
  • 18.05 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putri
  • 22.45 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putra
  • 23.11 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putri
  • 23.37 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putra
  • 23.50 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putri
Baca Juga:  Daftar Skuad Mesir untuk Olimpiade Paris 2024 Cabang Sepak Bola Putra & Asal Klub

Kamis, 1 Agustus 2024

  • 14.30 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putra
  • 14.56 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putri
  • 15.22 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putra
  • 15.35 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putri
  • 20.30 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putra
  • 20.56 WIB: Babak eliminasi 1/32 individu putri
  • 21.22 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putra
  • 21.35 WIB: Babak eliminasi 1/16 individu putri

Sabtu, 3 Agustus 2024

  • 14.30 WIB: Babak eliminasi 1/8 individu putri
  • 18.00 WIB: Babak perempat final individu putri
  • 18.52 WIB: Babak semifinal individu putri
  • 19.33 WIB: Perebutan medali perunggu individu putri
  • 19.46 WIB: Final individu putri

Minggu, 4 Agustus 2024

  • 14.30 WIB: Babak eliminasi 1/8 individu putra
  • 18.00 WIB: Babak perempat final individu putra
  • 18.52 WIB: Babak semifinal individu putra
  • 19.33 WIB: Perebutan medali perunggu individu putra
  • 19.46 WIB: Final individu putra

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU

TERPOPULER