Pelita Jaya Jakarta Juara IBL All Indonesian 2024

Laga final IBL All Indonesian 2024 terasa seperti deja vu. Setelah mengalami kekalahan 0-1 di babak final liga, Pelita Jaya bangkit dan menyapu bersih dua pertandingan berikutnya.

Tahun 2024 menjadi momen bersejarah bagi Pelita Jaya Jakarta. Tim ini berhasil meraih dua gelar prestisius dalam waktu singkat, memperkuat posisinya sebagai salah satu raksasa basket Indonesia. Setelah menjuarai IBL 2024 dengan menumbangkan Satria Muda Pertamina Jakarta di final, mereka kembali menunjukkan kelasnya di Final IBL All Indonesian 2024.

Di pertandingan yang digelar di Hall Basket Senayan pada Minggu malam (6/10), Pelita Jaya meraih kemenangan tipis 75-70 di Game 3 atas Satria Muda. Laga final IBL All Indonesian 2024 terasa seperti deja vu. Setelah mengalami kekalahan 0-1 di babak final liga, Pelita Jaya Jakarta bangkit dan menyapu bersih dua pertandingan berikutnya.

Kemenangan sebelumnya atas Satria Muda dengan skor 72-55 di Game 2 semakin mempertegas komitmen tim untuk meraih gelar. Pertandingan final kali ini berlangsung sengit, dengan kedua tim saling bergantian memimpin. Di menit-menit terakhir, Satria Muda sempat unggul 67-60.

ADVERTISEMENT

Namun, Pelita Jaya Jakarta menunjukkan mental juara dengan penampilan cemerlang dari Muhamad Arighi, yang mencetak tujuh poin, termasuk dua tembakan tiga angka, membalikkan keadaan menjadi 69-67. Layup dari Brandon Jawato semakin memperlebar jarak menjadi 71-67, dan Pelita Jaya Jakarta berhasil mempertahankan keunggulan hingga laga berakhir.

“Kemenangan ini tidak lepas dari kerja sama tim, Dari awal saya tekankan, game hari ini tidak akan mudah. Mereka akan agresif dan melawan balik. Terbukti pertandingan ketat dari awal hingga akhir,” ungkap head coach Pelita Jaya, Johannis Winar seperti di lansir dari laman resmi IBL.

Sementara itu, dalam laga final tersebut Brandon Jawato tampil luar biasa. Ia meraih double-double dengan 23 poin dan 13 rebound, serta dinobatkan sebagai MVP Final IBL All Indonesian 2024. Vincent Rivaldi Kosasih menyumbang 11 poin. Sementara Agassi Yeshe Goantara menambah 10 poin. Di pihak Satria Muda, Abraham Damar Grahita menjadi top skor dengan 19 poin, diikuti Julian Chalias dengan 17 poin.

Baca Juga:  Juara Basket Olimpiade 2024: AS Pertahankan Dominasi di Paris

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU

TERPOPULER